Motor Yamaha Factor 150 Tahun 2025 Dibandrol RP 26 Jutaan Bermesin Byson
                                    --
BERANDAKITA.com - Belum lama ini Yamaha Brazil resmi meluncurkan motor sport terbaru yang mereka namai Yamaha Factor 150. Di pasar otomotif nasional, motor ini akan memiliki mesin yang sama dengan milik Yamaha Byson FI dan akan masuk dalam kategori kelas sport entry level bersama dengan kompetitornya Honda Verza 150. Yamaha Factor 150 mengusung mesin yang sama persis dengan Yamaha Byson, menggunakan mesin berkapasitas 149 cc. Juga dilengkapi dengan panel spidometer yang sudah full digital lengkap dengan ECO indikator.
Selain dapat menggunakan bahan bakar bensin, Yamaha Factor 150 ternyata juga bisa mengkonsumsi bahan bakar ethanol. Jika menggunakan ethanol, performa mesin dan juga torsi yang dihasilkan tentunya lebih baik jika dibandingkan menggunakan bensin biasa.
Baca juga: Apakah Aplikasi VIR Penghasil Uang Penipuan atau Bukan? Cek Dulu di Sini Sebelum Kegocek
Perbandingan Factor 150 jika menggunakan bahan bakar bensin biasa hanya akan menghasilkan power 12,2 hp di 7.500, sedangkan jika menggunakan bahan bakar ethanol maka power mesin akan naik menjadi 12,4 hp diputaran rpm yang sama. Sementara untuk torsinya akan tetap sama diangka 1,285 Kgf.m di 5.500 rpm jika menggunakan bensin biasa, dan 1,295 Kgf.m jika mengkonsumsi ethanol. Pihak Yamaha juga berani mengklaim bahwa motor baru ini lebih hemat bahan bakar 13 persen dibandingkan dengan Yamaha Factor 125.
Baca juga: Link Download Mod Truck Hino 500 Tronton Panjang Bussid Terbaru 2025 + Livery Full Animasi
Bobot Yamaha Factor 150 sendiri hanya 126 kg. Di pasar otomotif Brazil sendiri motor sport terbaru ini dpasarkan dengan harga jual BRL 7.390 atau jika dirupiahkan akan sekitar Rp 26 jutaan untuk Factor 150 dengan tipe spoke wheel (jari-jari). Sementara untukYamaha Factor 150 tipe cast wheel harganya BRL 7.990 atau sekitar Rp 29 jutaan.
Jika anda bertanya-tanya akankah Yamaha Factor 150 akan masuk bursa otomotif nasional? kami belum mendapatkan informasi pastinya dari Pihak Yamaha.