Saturday 10th of January 2026

10+ Jajanan Pasar yang Tidak Mudah Basi, Cocok Untuk Arisan atau Rapat

10+ Jajanan Pasar yang Tidak Mudah Basi, Cocok Untuk Arisan atau Rapat

--

2. Onde-onde

Onde-onde juga merupakan jajanan pasar yang terbilang tahan lama. Onde-onde bisa bertahan hingga 2 hari jika disimpan di dalam lemari es. Makanan ini terbuat dari tepung ketan yang diisi berbagai rasa, biasanya bubuk kacang ijo dan kemudian dibentuk bulat serta ditaburi dengan biji wijen. 

3. Lapis Legit

Jajanan ini merupakan sejenis kue basah dengan rasa yang manis dan legit. Kue lapis ini memiliki tekstur seperti kue bolu. Lapis legit merupakan jajanan pasar yang tidak mudah basi dan bisa bertahan hingga 10 hari pada suhu ruang, bahkan bisa tahan hingga 3 bulan di dalam lemari es.

4. Kue Lemper

Kue lemper ini seringkali kita jumpai di setiap acara syukuran, rapat ataupun seminar. Jajanan ini terbuat dari beras ketan yang diisi dengan daging ayam dan dibungkus dengan daun pisang. Rasa lezat dan juga gurih pada ketan berasal dari santan yang dicampurkan ke ketan. Lemper biasanya awet selama 2-3 hari.

Baca juga: Profil dan Biodata Bianca Hello Aktris Muda Berbakat yang Curi Perhatian Netizen: Ini Usia, Agama, Instagram, dan Zodiaknya

Baca juga: Link BL Manhwa Alpha Trauma Full Chapter Bahasa Indonesia Cerita Omegaverse yang Bikin Baper

Baca juga: Harga dan Menu Kue BreadTalk Kecil Slice Terbaru 2025, Bisa Delivery Order

5. Kue Serabi

Kue ini adalah jenis jajanan pasar yang paling banyak digemari, dengan berbagai varian topping yang sangat menggugah selera. Adapun varian topping yang biasa kita temui diantaranya seperti: serabi keju, serabi coklat, serabi oncom, dan masih banyak varian toping lainnya. Jajanan pasar ini cukup awet dan bisa bertahan hingga 1 hari di suhu ruang dan 2 hingga 3 hari di lemari es.

6. Kue Cucur

Kue jenis ini seringkali ditemui di Jawa Barat dan merupakan jajanan pasar yang tidak mudah basi. Kue cucur terbuat dari tepung beras dan juga gula merah. Jajanan pasar ini bisa bertahan sepanjang hari.

Source:

Update Terbaru

RELATED POST